Banjir Menggenangi 5 Dusun di Samarinda, Lebih dari Seribu Rumah Terendam

Datapolis.id, Samarinda – Hujan deras yang mengguyur Samarinda pada Rabu (21/3) membuat 5 dusun dan 250 hektar sawah di Desa Sungai Payang, Loa Kulu, Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur tergenang banjir.

Berdasarkan data yang diperoleh dari Pusdalops BPBD Kalimantan Timur hingga pukul 00.30 WITa dini hari tadi, lima dusun yang tegenang banjir adalah:

  • Dusun I Setuk VII dengan ketinggian hingga 4 meter,
  • Dusun Rempanga ketinggian 4-5 meter,
  • Dusun IV Untab ketinggian air hingga 5 meter,
  • Dusun V Beroak ketinggian air hingga 5 meter, serta
  • Dusun II Dono Mulyo hingga 1,5 meter.

Menurut Petugas Pusdalops BPBD Kalimantan Timur, Muriono, jumlah pengungsi paling banyak  berasal dari dusun Rempanga yaitu sekitar 350 jiwa. Sedangkan, menurut informasi yang diperoleh dari tim Pusdalops BPBD Kalimantan Timur ke lokasi banjir, ketinggan air sedemikan tinggi, dan belum ada penurunan muka air. Bahkan Jumat (23/3) kemarin, di hulu sungai hujan 2 jam sehingga volume air bertambah.

Muriono menambahkan, di Dusun Sentuk I total 13 dari 20 RT yang terdampak banjir, dengan jumlah sekitar 520 rumah warga yang terendam. Banyak warga yang mengungsi dikarenakan air sudah mencapai ketinggian 3 meter, sehingga tidak ada barang-barang yang dapat diselamatkan.

Tidak hanya merendam rumah warga, banjir pun ikut merendam 250 hektar sawah tanaman padi siap panen dan juga terdapat ternak ayam dan hewan.

Karena kerugian yang cukup besar, dalam perspektif asuransi ini dikatakan Castasthropic Event. Sebab, kerugian yang diderita bersifat massif.

Berbagai bantuan dikerahkan untuk membantu korban banjir seperti; perahu karet, tenda pengungsian, mobil tangki air bersih, dan ambulan. Petugas dibantu oleh tim gabungan yang berasal dari TNI, POLRI, BPD, dinas sosial, dan relawan. Tidak ada korban jiwa dalam musibah ini, hanya terdapat kerugian materi. Warga memerlukan kebutuhan mendesak seperti air bersih dan bantuan logistik.

 

Leave A Comment

You must be logged in to post a comment