Pembahasan-Soal-Ujian-Profesi-Aktuaris

Pembahasan Ujian PAI: A60 – No. 9 – November 2014

Pembahasan Soal Ujian Profesi Aktuaris

Institusi : Persatuan Aktuaris Indonesia (PAI)
Mata Ujian : Matematika Aktuaria
Periode Ujian : November 2014
Nomor Soal : 9

SOAL

Suatu asuransi seumur hidup diskrit untuk seorang berusia 40 tahun sebesar 1.000. Diketahui:

  1. \(i = 0,06\)
  2. \({\ddot a_{40:\left. {\overline {\,  {10} \,}}\! \right| }} = 7,70\)
  3. \({\ddot a_{50:\left. {\overline {\, {10} \,}}\! \right| }} = 7,57\)
  4. \(1.000A_{40:\left. {\overline {\, {20} \,}}\! \right| }^1 = 60\)
  5. \({A_{40}} = 0,16132\), \({A_{50}} = 0,24905\), dan \({A_{60}} = 0,36913\)
  6. \({\ddot a_{40}} = 14,8166\)
  7. \({}_{10}{E_{40}} = 0,53667\), \({}_{10}{E_{50}} = 0,51081\), dan \({}_{10}{E_{40}} = 0,27414\)

Pada tahun ke 10, tertanggung ingin memilih opsi membayar hanya untuk 10 tahun berikutnya, tetapi tetap terproteksi sebesar 1.000 selama seumur hidup. Berapakah premi yang harus di bayar untuk 10 tahun berikutnya?

  1. 11
  2. 15
  3. 17
  4. 19
  5. Tidak ada jawaban yang benar

Leave A Comment

You must be logged in to post a comment