Datapolis.id, Cimahi – Kebakaran melanda lahan hutan Gunung Bohong yang terletak di antara perbatasan Kabupaten Bandung Barat dan Kota Cimahi, Jawa Barat, Rabu (08/08/2018). Kejadian tersebut sempat membuat warga setempat khawatir api akan menjalar hingga pemukiman, sebab lokasi api diperkirakan hanya berjarak 50 meter dari pemukiman warga.
Kendati demikian, Wakil Komandan Regu Damkar Kota Cimahi, Irman Firmansyah memastikan, api tidak akan sampai ke pemukiman warga, sebab titik api cukup jauh dari pemukiman. Menurut saksi mata yang tinggal paling dekat dengan lokasi kebakaran, api mulai terlihat sekitar pukul 16.00 WIB, titik awalnya berada di sekitar Kampung Tipar, Desa Gadongbangkong.
Laporan sementara menyebutkan, kondisi luas lahan yang terbakar mencapai 150 meter dari yang sebelumnya hanya seluas 100 meter. Proses pemadaman berlangsung cukup lama, karena petugas pemadam kebakaran terkendala oleh akses yang sulit untuk memedamkan api. Sebab kondisi titik api berada di perbukitan, “area sulit sekali kami jangkau karena kondisi yang banyak ilalang. Yang terbakar ini ialah area pohon bambu.” ungkap Danru Damkar KBB, Effendi, seperti dikutip tribunnews.com
Sedikitnya tiga unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan. Hingga berita ini dimuat, Dinas pemadam kebakaran Kota Cimahi belum dapat memasikan penyebab utama (proximate cause) peristiwa kebakaran tersebut.
Ikhtisar:
Peril (Musibah) | : | Kebakaran |
Objek | : | Lahan Hutan |
Tanggal Kejadian | : | 08 Agustus 2018 |
Lokasi | : | Cimahi, Jawa Barat |
Proximate cause (Penyebab utama) | : | Belum diketahui |
Nilai Kerugian | : | Belum diketahui |