Datapolis.id, Pekanbaru – Banjir genangi ratusan kios milik pedagang di lantai dasar (basement) Pasar Bawah, Jalan M. Yatim, Kelurahan Kampung Dalam, Kecamatan Senapelan, Pekanbaru pada Minggu (29/07/2018). Hujan deras yang mengguyur ibukota Provinsi Riau sejak dini hari (29/07) diduga menjadi penyebab utama (proximate cause) terjadinya banjir.
Menurut keterangan pedagang, banjir mulai menggenangi lantai dasar pasar sekitar pukul 02.00 WIB. Sejumlah pedagang sempat kalang kabut, karena sebagian besar pedagang tidak menginap di kiosnya. Sehingga barang dagangan dalam kios tersebut basah terendam banjir. Hujan deras terus mengguyur Kota Pekanbaru hingga pagi hari. Sekitar pukul 06.00 WIB air masih terus naik dan mencapai puncaknya sampai ketinggian pinggang pria orang dewasa.
Setidaknya sekitar 350 kios terendam banjir. Sementara itu, sejumlah personel tim pemadam kebakaran Kota Pekanbaru berupaya menyedot air di lantai dasar. Hingga minggu siang dua unit mesin penyedot air masih berusaha mengeluarkan genangan air.
Diduga rusaknya saluran drainase di gedung tersebut menyebabkan air hujan tidak mengalir dengan baik, sehingga air malah masuk ke dalam lantai dasar gedung. Belum dapat dipastikan kerugian materil akibat banjir tersebut. Sementara, sejumlah pemilik kios pasar tengah mengevakuasi barang dagangannya ke tempat yang lebih tinggi dan aman.
Ikhtisar:
Peril (Musibah) | : | Banjir |
Objek | : | Kios, Pasar |
Tanggal Kejadian | : | 29 Juli 2018 |
Lokasi | : | Senapelan, Pekanbaru |
Proximate cause (Penyebab utama) | : | Hujan deras |
Nilai Kerugian | : | Belum diketahui |