Datapolis.id, Tangerang – Kobaran api melalap habis sejumlah ruko dan rumah warga di Perumahan Permata Regency, Desa Gelam Jaya, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang Senin (30/07/2018). Insiden kebakaran tersebut terjadi sekitar pukul 06.30 WIB.
Penyebab utama (proximate cause) timbulnya api diduga akibat hubungan pendek arus listrik atau korsleting listrik. Berdasarkan infomasi dari berbagai sumber, api berasal dari sebuah bengkel bubut milik atas nama Herlan di Ruko Perum Permata Regency Blok Aa Bo 16 RT 02/05, Desa Gelam Jaya. Menurut keterangan saksi, kebakaran bermula ketika listrik mati, tak lama setelah listrik kembali menyala mulai terdengar bunyi ledakan yang diduga mengalami korsleting listrik.
Akibat amukan si jago merah, setidaknya sembilan ruko dan tiga unit rumah ludes terbakar. Sebanyak delapan unit pemadam kebakaran dikerahkan guna memadamkan api. Kobaran api baru dapat dikuasai petugas setelah 3 jam kemudian yakni sekitar pukul 10.00 WIB.
Tidak ada koban jiwa dalam insiden tersebut. Namun, kebakaran yang menghanguskan sejumlah ruko dan rumah tersebut diperkirakan mengalami kerugian materil yang cukup besar. Seperti yang disampaikan oleh Kapolsek Pasar Kemis Kompol Didid Imawan menyatakan, “koban jiwa nihil, diduga kerugian mencapai miliaran rupiah. Terdapat 9 unit ruko dan 3 rumah yang berhimpitan di belakang ruko ikut terbakar.” ujarnya.
Ikhtisar:
Peril (Musibah) | : | Kebakaran |
Objek | : | Ruko, Rumah |
Tanggal Kejadian | : | 30 Juli 2018 |
Lokasi | : | Pasar Kemis, Tangerang |
Proximate cause (Penyebab utama) | : | Korsleting Listrik |
Nilai Kerugian | : | ≥ Rp 1000.000.000 |