Datapolis.id, Banjarnegara – Tanah longsor menimpa dusun Susukan, desa Kalisat Kidul, Kalibening, Banjarnegara dan menyebabkan jalan utama terputus serta 87 kepala keluarga terisolir.
Sebelumnya pada Rabu (18/04/2018) telah terjadi gempa bumi di Banjarnegara yang mengakibatkan tanah longsor di wilayah ini.
Namun tebing kembali longsor pada Senin (23/4/2018) pukul 16.00 WIB. Tidak ada korban jiwa dan kerugian material dalam peristiwa ini. Hanya saja aktivitas warga terganggu sebab jalan yang tertimbun merupakan jalan satu-satunya menuju desa tersebut.
Meskipun tidak ada kerugian material, tetapi warga desa membutuhkan alas tidur dan terpal untuk berteduh karena seluruh warga tidak ada yang berani tidur di dalam rumah sebab takut akan terjadi gempa susulan.
Menurut salah satu warga, dibutuhkan sekitar 20 tikar dan 15 terpal untuk dibagikan kepada seluruh kepala keluarga. Saat ini warga dusun Susukan berfokus untuk membersihkan material tanah longsor agar dapat dilalui kendaraan roda dua guna mempermudah dalam menyalurkan bantuan.
Catatan :
- Peril : Tanah Longsor
- Objek : Akses Jalan Utama
- Tanggal kejadian : Senin, 23 April 2018
- Lokasi : Banjarnegara
- Penyebab : Gempa Bumi
- Nilai Kerugian : Belum diketahui